-->

Sunday, April 5, 2015

Masakan Khas Bali Yang Wajib Anda Coba

Sebisa Anda- Kali ini saya akan membagikan masakan khas bali yang wajib anda coba saat liburan ke Bali. Memang selain ke unikan adat dan budayanya bali juga dikenal dengan masakan yang berbeda dari daerah- daerah lain, masakan khas Bali dibumbui dengan penuh rempah- rempah yang diperoleh dari hasil alam di Bali. Tentu jika kita pergi ke suatu daerah dan belum merasakan masakan khas daerah tersebut maka seperti ada yang kurang di banak kita.Berikut saya bagikan masakan khas Bali yang paling terkenal

Ayam Betutu

masakan khas bali
Ayam Betutu
 Ayam Betutu adalah masakan khas bali yang sebenarnya pada jaman dahulu hanya di buat pada waktu upacara- upacara adat di Bali, namun sekarang ini sudah banyak restaurant yang menawarkan menu yang berbahan utama ayam ini, selain peminatnya yang tinggi untuk mencicipi makanan khas bali ini memang rasanya juga sangat enak.
Betutu sendiri sebenarnya adalah daging ayam atau bebek yang masih utuh, namun sudah diambil tulang-tulangnya, diisi bumbu dan dimasak. Cara memasaknya pun dapat beragam, baik dipanggang, diungkep, ataupun direbus bersama bumbu-bumbu, seperti cabai, kemiri, bawang, serai, lengkuas, pala, kunyit, daun jeruk, jahe, kencur, ketumbar, gula, garam dan bumbu lainnya.

Lawar Kuwir

masakan khas bali lawar
Lawar Kuwir
Lawar kuwir adalah makanan tradisional khas bali yang patut anda coba selanjutnya, lawar kuwir ini berisikan sayur- sayuran seperti kacang panjang dan lain- lain dan disertai dengan daging babi.
Tapi bagi anda yang muslim jangan khawatir, ada juga nasi lawar yang halah kerena tidak terdapat daging babi dan diganti dengan daging bebek jadi anda juga bisa merasakan masakan khas bali yang satu ini.
Lawar sebenarnya adalah sayuran kacang panjang yang dirajang (dipotong kecil-kecil) dan dicampur dengan kelapa dan rempah-rempah. Setelah itu biasanya lawar ini disajikan dengan daging sebagai pendamping, sate lilit beserta jukut ares (sup batang pisang).

Sate Lilit

sate lilit masakan khas bali
Sate Lilit
Sate lilit merupakan salah satu kuliner Bali yang sangat populer, baik di kalangan masayarakat Bali sendiri maupun di kalangan turis, termasuk turis mancanegara. Sate lilit dengan mudah dapat kita temukan mulai dari pedagang kaki lima sampai hotel bintang lima.
Gurihnya sate lilit dapat dinikmati siapa saja, termasuk mereka yang beragama Islam, karena pada umumnya sate lilit terbuat dari daging ikan laut. Di tempat-tempat tertentu ada juga sate lilit berbahan daging ayam dan daging babi, tetapi secara umum kebanyakan sate lilit berbahan dasar ikan laut. Jika anda ragu, silahkan bertanya terlebih dahulu pada penjualnya. Sebagian penjual sate lilit juga menawarkan sate ikan yang bentuknya lebih mirip dengan sate yang biasa kita kenal, potongan daging ikan yang ditusuk kemudian dibakar, dan pepes daging ikan.
Meskipun namanya sate lilit, jangan berfikir anda akan menemukan bentuk seperti ular yang melilit di tusuk sate. Daging ikan dilumatkan terlebih dahulu kemudian baru “dililitkan” di tusuk sate setelah dicampur dengan berbagai bumbu dan bahan lainnya, sehingga dari bentuknya kelihatan justru lebih mirip perkedel ditusuk. Kata “lilit” berasal dari proses penempelan “luluh”, lumatan daging ikan, bumbu, dan bahan-bahan lainnya, di tusuk sate. Biasanya karena komposisi dagingnya cukup banyak, “luluh” sulit menempel di tusuk sate jika hanya dikepalkan, karena itu cara menempelkannya adalah dengan jumputan kecil-kecil yang ditekankan pada tusuk sate sambil memutarnya pelan-pelan.

Babi Guling

babi guling khas bali
Babi Guling
Nah khusus untuk yang satu ini bagi yang muslim mohon antri sebentar karena memang dari namanya saja Babi guling sudah tentu bahan utamanya dari daging babi.
Masakan babi guling khas Bali memang selalu nikmat di santap baik sebagai menu lunch atau dinner. Babi guling adalah masakan khas Bali yang biasanya disajikan dengan bumbu bali dan 'jukut ares', yaitu sebuah sup dari batang pohon pisang.
Kegemaran masyarakat Bali menyantap masakan Babi guling sendiri tak lepas dari beberapa ritual agama hindu Bali yang mengharuskan penggunaan Babi guling sebagai sarana upacaranya. diantaranya adalah hari raya galungan(hari kemenangan dharma melawan adharma). pada penampahan galungan (sehari sebelum galungan) biasanya masyarakat hindu Bali akan menyembelih babi secara gotong royong. Babi tersebut kemudian di bersihkan di sungai-sungai desa setempat. setelah bersih kemudian dibawa kembali ke rumah dan selanjutnya akan di guling diatas bara api.
Tapi bagi anda yang ingin merasakan masakan khas bali yang satu ini anda tidak perlu menunggu hari raya di Bali, karena kini sudah banyak sekali warung ataupun restauran yang menawarkan masakan khas bali yang satu ini. 

Itulah daftar masakan khas bali yang paling terkenal, untuk menemani waktu maksan siang atau makan malam anda setelah capet berkeliling ke tempat- tempat wisata di bali bersama keluarga dan juga yang mau mentraktir drivernya jika anda menggunakan jasa tranport murah di Bali.
Butuh Jasa Transport Murah Di Bali Plus Driver Dan BBM? Kami siap melayani anda. Berikut adalah list harga yang kami tawarkan

Link Banner Link Banner

Share this article with your friends
[ ' [
Location: Bali, Indonesia

0 comments:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com